Rabu, 25 Januari 2012

Teruntuk Menantuku

>> TERUNTUK MENANTUKU << ^.^


Hari ini ku coba untuk menempatkan diriku sebagai ibu mertua..
Menyelami rasa yang dimiliki seorang ibu dari putra yang sangat dicintainya..
Karena terkadang ibu mertua menjadi saingan bagi istri putranya..
Yuk...kita menyimak hatinya..
= = = = = * * * * * = = = = =

Senin, 09 Januari 2012

Say Yes To Sucses

Bruggg .....

"Aw...." batu kali yang menghantam percis dibawah leher ku yang panjang sempat membuat emosiku naik hingga ke ubun.
lalu aku pun siap membalas perbuatan yang sangat tercela itu.
"Siapa sih yang ngelempar batu ? ga tau apa ya kalo orang lagi cape" sambil tengak tengok sekitar.
Malangnya si pelaku tidak menampakan ujung hidung sekalipun. Lalu aku pun bergegas lari kembali sambil ngoceh ngoceh "hah,, mungkin hidung tuh orang pesek kali, sampai ujjung hidungnya pun ga keliatan sma sekali"

****

Tuhan, aku tak sanggup

Mawar tak selamanya putih
begitu juga dengan sayap
sayapsayap kecil terbang terpaku

Takkurasa sudah
waktu terlampau sulit
disini ...

Berjuta teropong ganas menghantui
cacing cacing tanah yang menggeliat

Disela keramaian kota
masih saja ada pengintai nyawa

Nyawanyawa diam
tertali pada ikatan prinsip

Tanah
Rumput
Laut
terpana dan tak berdaya

Jumat, 06 Januari 2012

Serba Serbi Facebook



Setelah hampir dua tahun saya mengikuti dunia per-fesbuk-an, ada beberapa hal yang dapat saya simpulkan :
1.      Mengenai jempol
Ada berapa alasan teman facebook memberi  jempol pada postingan-postingan kita :
  1. Karena Postingannya memang keren dan layak diberi jempol.
Keren disini bisa dilihat dari segi :
  • Segi pengetahuannya
  • Pesan moralnya
  • Nilai fanatisme dan nasionalismenya
  • Tingkat kelucuaan dan kegokilannya, bagi yang suka pusi tentu tingkat keromantisan dan kedalaman bahasanya.
2. Merupakan postingan dari kekasih kita, mantan kita,  kecengan kita atau orang yang sedang kita taksir.
3. Merupakan postingan dari cowok / cewek cakep
4. Merupakan postingan orang-orang ternama
5. Yang empunya postingan selalu menyukai semua postingan yang ada berandanya. Jadi merupakan balas jasa   atas   jempol yang sudah kita berikandiberikan teman.
Bagi teman-teman yang pelit dan selektif dalam memberi jempol, maka ia pun jarang mendapat jempol. Orang-orang idealis berada dalam kelompok ini.
  • Bahkan ada beberapa teman yang postingannya bagus, pesan moralnya tinggi, akan tetapi sepi jempol karena ia jarang memberi jempol.      
  • Ada juga beberapa teman yang online hanya untuk member i jempol postingan temannya.
  • Saya sering mendapat inbox yang isinya “Like statusku ya!!” atau “Satu jempol anda berikan di status saya, maka seribu jempol yang akan saya berikan di status anda”
Bagiku hal semacam ini sangatlah menggelikan. Karena yang namanya perasaan suka atau perasaan setuju tidaklah bisa dipaksa, apalagi dibuat-buat. Kalau mau suka ya suka aja tak perlulah mengharap balas jasa.

Andai Tuhan Punya FaceBook

Andai Tuhan punya faceebook
Aku akan add dia
Aku akan komen semua statusnya
Aku akan menyukai semua postingannya
Aku akan meminta DIA menandaiku pada semua catatannya
Aku akan menulis kata ini di dindingnya : ''Terimakasih Tuhan, telah KAU blokir orang-orang munafik yang ada pada daftar temanmu''
Aku akan nulis kata ini pada inbox-nya ''Tuhan, kekasihku nakal, Hack sajalah akunnya, biar dia tidak nakal lagi''

Lalu sesudah subuh aku baca statusnya ''Aku akan memblokir orang-orang yg suka mengeluh dan tak pandai bersyukur''
Aku komen statusnya kali ini ''Tuhan, kali ini aku yang nakal, tolong jangan blokir aku, aku janji tak nakal lg :'( ''

Ibuku Perempuan gila

1)
Mata basah embun
Matahari menggeser malam
dengan jendela menatap langit bening seperti sunyi
ku ambil pakaian yang tereletak di lantai
lalu pintu terbuka bersama langkah
yang tak pernah bisa ku kenali
mataku terus menatap langkah itu dengan hatihati
ingin rasanya ku lihat jejak langkah atau ku potret untuk KTP
mungkin bisa dibagikan kepada orangorang
agar mereka bisa memeluk ku dalam ruang lengang
yang rawan gempa, banjir, topan
dan tempat pencarian kambing hitam
mataku menjadi saksi
ketika membuka gerbangnya dengan telunjuk
ku temukan orangorang memunggungi tubuhnya
airmata tak pernah surut
segalanya tampak asing bagiku
setelah menyisir jalan bertahuntahun
demi mendapati jawaban dari pertanyaanku
kepada lukisan perempuan bermata sayu dalam kamarku.

Kamis, 05 Januari 2012

Catatan Akhir Tahun

Tinggal menghitung menit kita akan memasuki gerbang baru
banyak hal yang telah terjadi di kurun 2011 ini
Korupsi Gayus Tambunan, skandal  operasi dada Malinda Dee, pelarian fenomenal Nazaruddin, sakit lupa ingatan ala Nunun Nurbaeti dan penganiyayaan-penganiyayaan polisi terhadap warga sipil.
Tragedi berdarah di Freeport yang menunjukkan keberpihakan pengayom negara itu kepada pemodal asing. Tragedi berdarah di Mesuj, pembunuhan rakyat sipil di Bima dan yang paling mutakhir adalah penganiyayaan polisi terhadap A.A.L yang diduga mencuri sandal Briptu Rusdi.